Haloo sobat!! jumpa lagi di blog kami trahjaringan, kali ini saya akan memberikan pembahasan tentang router. Mungkin bagi kalian yang anak IT sudah sering melihat router, tapi apa kalian sudah tahu Apa itu Router? Oeh karna itu saya akan memberikan Pengertian, Fungsi dan Cara Kerja Router sob. Baca dengan teliti dan pahami ya.
Apa itu Ruter?
Pengertian Router
Router merupakan perangkat keras jaringan komputer yang
dapat digunakan untuk menghubungkan beberapa jaringan yang sama maupun berbeda.
Perangkat Router bekerja di layer osi 3 atau network layer, Router juga dapat mengirim paket dari jaringan yang
kecil ke jaringan yang lebih besar atau sebaliknya. Router juga berguna untuk
mengirimkan paket data melalui jaringan atau internet.
Router terdiri dari kata
utama yaitu “route”, dalam bahasa indonesia route berarti rute. Maka dapat
diambil kesimpulan router juga memiliki fungsi utama untuk menentukkan, memilih
dan mengolah rute paket fungsi ini dinamakan proses routing.
Proses routing terjadi pada lapisan 3 dari protokol OSI
layer. Sedangkan routing di bagi menjadi 2 yaitu routing static dan routing
dinamis. Untuk penjelasan routing static dan dinamis akan segera saya posting
juga sob
Fungsi Router
Router memiliki fungsi utama untuk menghubungkan 2 jaringan
atau lebih, agar terhubung dan dapat bertukar data secara baik . Dalam proses
penyaluran data tadi semua harus terhubung dengan router secara baik. Selain
itu router juga memliki fungsi sebagai berikut :
Membagi dan menyalurkan ip address
Router memiliki fitur dhcp server, dhcp server adalah merupakan
protokol client-server yang digunakan untuk memberikan alamat IP kepada
komputer client/ perangkat jaringan secara otomatis. Jadi router akan
membagikkan dan menyalurkan IP address, contoh yang sederhana saja semisal anda
memiliki kue bakpao 1 buah. Tapi anda memilki 4 saudara, anda ingin membagi 1
buah kue bakpao tersebut menjadi 4. Itulah konsep sederhana yang di maksud
membagi IP Address
Mengatur jaringan
Di dalam perangkat router, terdapat banyak sekali fitu-fitur
yang tersedia di dalamnya. Mulai dari fitur basic yaitu DHCP Server sampai
fitur yang lebih expert lagi. Semakin berkualitas Router, maka semakin banyak
fitur yang di tawarkan oleh perangkat router tersebut.
Fitur-fitur tersebut
memiliki fungsi utama untuk mengatur jaringan. Router yang beredar sekarang
bahkan sudah dilengkapi dengan fitur Qos, fitu Qos adalah fitur yang mengatur
bandwith agar berjalan sesuai dengan yang diharapkan admin jaringan.
Memfilter data yang masuk maupun yang keluar jaringan
Router juga berfungsi sebagai Pintu. Pintu memiliki makna
yaitu sebagai akses masuk dan akses untuk keluar, Router disini akan menentukan
apa paket tersebut bisa masuk atau tidak, dan apa paket itu boleh keluar atau
tidak. Fitur ini disebut Filter
Cara Kerja Router
Cara kerja router yaitu memilih rute paket atau data
informasi yang disebut dengan routing. Dengan proses routing tersebut, router
akan memilih rute terbaik yang dilalui, tapi kita juga dapat memilihkan rute
paket tersebut. Sebelum router mengirim paket, router akan mendata terlebih
dahulu semua network yang berhubung, sehingga paket akan sampai tujuan.
Cara kerja router ini dinamakan routing yang memiliki
kemampuan untuk mengirimkan data atau informasi sesuai rute perjalanan menuju
host baik dari sesama network atau berbeda network. Logikanya sederhana, jika data/informasi
ditujukan pada host di network lain, maka router akan menjalankan ke network
tersebut. Namun, jika data/informasi ditujukan pada host dalam satu network,
maka router akan mencegah data/informasi itu keluar dari network.
Kelebihan
Kelebihan pada Router sebagai berikut :
- menyaring proses data dan dapat membagi jaringan menjadi beberapa subnet sehingga hanya proses yang ditujukan untuk IP address tertentu yang bisa mengalir dari satu segmen ke segmen lainya.
- Dapat menghubungkan jaringan computer ke jaringan yang berbeda.
- Router dapat digunakan pada topologi jaringan apapun dan tidak peka terhadap masalah kelambatan waktu.
- Pemilihan jalur. Router umumnya lebih cerdas daripada bridge dan dapat menentukan jalur optimal antar dua sistem.
- Sistem tak terjangkau. pengguna routing table statik menyebabkan beberapa sistem dapat terjangkau oleh sistem lain.
Kekurangan
Kekurangan pada Router
sebagai berikut :
- Sistem tak terjangkau. Penggunaan routing table statik menyebabkan beberapa sistem dapat terjangkau oleh sistem lain.
- Biaya, router akan lebih banyak mengeluarkan biaya karena router akan bekerja keras, apabila banyak konfigurasi-konfigurasi yang dilakukan router. Jika router bekerja keras maka router akan lebih cepat rusak.
- Pengalokasian alamat. Dalam internetwork yang menggunakan router, memindahkan sebuah jaringan dari LAN yang satu ke LAN yang lain berarti mengubah alamat jaringan pada sistem tersebut.
Tips Memilih atau Membeli Router
Menyesuaikan kebutuhan
Hal ini begitu penting. Jika anda hanya ingin menggunakan
router untuk kebutuhan rumahan anda jangan membeli router dengan spek terlalu
tinggi. Begitupun sebaliknya anda jangan membeli router dengan spek rendah
untuk kebutuhan kantor atau bisnis internet.
Menyesuaikan Dana
Anda harus bisa memilih router sesuai dengan spek anda, tapi
anda tidak boleh lupa budget yang anda sediakan untuk membeli router. Sesuaikanlah
budget dengan barang yang akan dibeli
itu tadi informasi yang bisa saya berikan, semoga
bermanfaat. Silakan tinggalkan komentar dan jangan lupa di share hehehehe
3 komentar
Write komentarterimakasih trahjaringan |o|
Replysama-sama kak, semoga informasi yang saya berikan bermanfaat
Replygood job artikel
Replysalam
www.bagol69.com
EmoticonEmoticon